>
Inspired Man : Paul McCartney Dolores Haze : Inspired Man : Paul McCartney

Future Machine

Thursday, March 24, 2011

Inspired Man : Paul McCartney

McCartney versi muda (kiri) dan McCartney versi tua (kanan)

Guess Who ? He's Paul McCartney ! Itu lho salah satu personil band The Beatles, Ia membentuk partnership pencipta lagu paling sukses bersama John Lennon, yg sama-sama berkebangsaan Inggris. Entah ngapa, sejak aku denger lagunya The Beatles yg judulnya Yesterday aku jadi ketagihan buat denger lagu-lagu lainnya, dan aku suka, apalagi ditambah ngelihat si Paul lagi nyanyi di video, aww gila ni ternyata Paul pas masih muda cute abis !

James Paul McCartney lahir di Walton General Hospital di Liverpool, Inggris, tanggal 18 Juni 1942 (klo sekarang berarti dia udah jadi simbah -_-). Ibunya, Mary, bekerja sebagai perawat di rumah sakit tersebut. McCartney memiliki seorang adik laki-laki, Michael, yang lahir pada tanggal 7 Januari 1944. McCartney dibaptis dalam agama Katolik Roma, namun dibesarkan tanpa pengaruh kental agama tersebut, karena ibunya seorang Katolik Roma dan ayahnya, James 'Jim' McCartney, adalah seorang Protestan yang kemudian menjadi agnostik. McCartney memiliki keturunan Irlandia. Ayah McCartney adalah seorang pemusik dan Ia mendidik anaknya dengan musik. 
Bener-bener deh ni cowok berbakat banget di bidang musik. Bisa maen gitar, piano, drum, keyboard, dan tentunya menjadi seorang vokalis !
Ga nyangka kenapa cowok seimut dia bisa jadi tua kayak sekarang, huaaa -__-
Oya, Paul itu kidal lho, waktu kecil dia kesulitan bermain gitar dengan tangan kanan. McCartney menulis lagu pertamanya yg berjudul "I lost my little girl" dengan gitar Zenith-nya. Ayahnya menyarankan untuk mengambil pelajaran musik, yang dituruti oleh McCartney. Namun McCartney kemudian menyadari bahwa ia lebih mampu belajar 'dengan telinga' dan tidak pernah memperhatikan kelas musiknya. Wow. 
McCartney bertemu John Lennon untuk pertama kalinya saat ia melihat Lennon dan bandnya Quarrymen tampil di Woolton, di tanggal 6 Juli 1957. Mereka pun mulai bersahabat, dan Lennon menerima McCartney dalam Quarrymen. Pada awal persahabatan mereka, bibi Lennon, Mimi Smith, tidak menyukai McCartney karena ia berasal dari kelas pekerja. Sementara, ayah McCartney berkata pada putranya bahwa Lennon akan 'membawanya pada masalah' walaupun pada akhirnya Jim McCartney mengizinkan Quarrymen berlatih di kamar depan rumahnya.
McCartney membentuk suatu partnership yang akrab dengan Lennon, dan mereka berkolaborasi dalam banyak lagu. Ia meyakinkan Lennon untuk mengizinkan George Harrison bergabung dengan Quarrymen. Harrison pun bergabung sebagai lead guitarist, diikuti oleh teman Lennon, Stuart Sutcliffe di bass, yang tidak disetujui McCartney karena Sutcliffe tidak memiliki kemampuan bermusik yang baik. Hingga bulan mei tahun 1960, mereka telah mencoba beberapa nama, termasuk The Silver Beetles. Band itu menjadi The Beatles saat mereka tampil di Hamburg, di tahun 1960.
Aku kagum bgt waktu liat McCartney main gitar dengan tangan kidalnya. Astaga, terpesona deh sama cowok pemain gitar, hehe. Sekarang aku lagi nyoba belajar lagu Yesterday pake gitar nih, hihi. Klo lagi perform bareng The Beatles, dia jadi yg paling mencolok karena dia yg kidal sendiri.
Album-album yg udah pernah dia buat bersama The Beatles adalah : 
Please Please Me (1963), With the Beatles (1963), A Hard Day's Night (1964), Beatles for Sale (1964), Help! (1965), Rubber Soul (1965), Revolver (1966), Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band (1967), Magical Mystery Tour (1967), The Beatles (1968), Yellow Submarine (1969), Abbey Road (1969), Let It Be (1970).


Revolver jadi album terlaris di era 60an lho !
Aaah, tapi aku tetep cinta sama lagu The Beatles yg Yesterday ...
Entah mengapa, kenapa ya The Beatles harus bubar ? huft, I wished I born on their era... 
Oya walaupun McCartney udah tua, tapi dia masih menjalani profesinya sebagai musikus, aktivis, artis, dan tentunya penyanyi-penulis lagu.
McCartney juga aktif dalam kegiatan pembelaan hak hewan dan vegetarianisme, terutama dalam PETA, bersama istri dan anak-anaknya. Ia juga menulis, seperti dalam buku kumpulan puisi dan liriknya 'Blackbird Singing', dan juga seorang pelukis.
What a inspired man ! I love him !
Situs resmi McCartney bisa di cek di : http://www.paulmccartney.com


McCartney saat perform di panggung. Lihat tangan kidalnya yg sedang memainka gitar.

Astaga, cute abis nih si McCartney versi muda !

Paul McCartney bersama The Beatles


Sumber : Wikipedia
dengan perubahan seperlunya

2 bird(s):

Gaphe said...

lagu-lagunya paul mc certney bagus-baguus... suka.
dan baru tahu biografi lengkapnya setelah mampir disini. nggak nyangka yah, untuk menjadi paul yang sekarang butuh perjalanan panjang

Patricia Hoo said...

yup, bener bgt !
kehidupan Paul bisa menjadi inspirasi bagi semua orang :)

 
© Copyright 2009 by Patricia Krisnashanti l Jurnal Patricia l All rights reserved